Informasi

Detail Berita

Shalat Idul Adha 1445 H di halaman Balaikota Surakarta dan penyerahan hibah hewan kurban sapi dari Pemerintah Kota Surakarta dan Timnas U16.

Shalat Idul Adha 1445 H di halaman Balaikota Surakarta dan penyerahan hibah hewan kurban sapi dari Pemerintah Kota Surakarta dan Timnas U16.

Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka bersama Wakil Wali Kota Surakarta Teguh Prakosa, Sekretaris Daerah Kota Surakarta, Forkopimda dan Timnas U16 mengkuti Shalat Idul Adha 1445 H. Shalat Idul Adha 1445 H ini berlangsung di halaman Balaikota Surakarta dengan Imam KH. Muh. Muhtarom M.Si, M.PdI dan Khatib Dr. H. Hidayat Maskur, S.Ag, M.SI, (17/06/2024).

 

Kegiatan Shalat Idul Adha ini dilanjutkan dengan penyerahan hibah hewan kurban sapi dari Pemerintah Kota Surakarta dan Timnas U16. Hibah hewan kurban diserahkan kepada tujuh Masjid di Kota Surakarta yaitu Masjid Baitul Hikmah, Masjid Al Asy’ari, Masjid An Nur, Masjid Baiturrohman, Masjid Al Falah, Masjid As Syukur dan Masjid Al Ihromy.

 

Wali Kota Surakarta, Gibran Rakabuming Raka mengucapkan terima kasih kepada Timnas U16 yang telah bergabung untuk melaksanakan Shalat Idul Adha dan turut serta berkurban di Balaikota Surakarta. Ia juga menyampaikan dukungan kepada Timnas U16 untuk pertandingan yang akan berlangsung.

 

“Kami dari Pemerintah Kota Surakarta, dari masyarakat Kota Solo mendukung penuh Timnas yang nanti di hari Jumat ada pertandingan dengan Singapura. Semoga pertandingan berjalan dengan baik,”ujarnya.

 

Dilanjutkan dengan penandatangan berita acara hibah dari PSSI kepada Pemeritntah Kota Surakarta. Kegiatan takbiran sebagai perayaan Idul Adha 1445 H di Kota Surakarta juga berjalan dengan tertib dan diharapkan pula pemotongan kurban dapat berjalan dengan baik.