Surakarta,23 September 2024- Walikota Surakarta Teguh Prakosa menjadi pembina Apel bersama Pegawai Balaikota Surakarta yang di selenggarakan di halaman Balaikota Surakartapada Rabu (23/09).
Pada sambutan-nya Teguh Prakosa menyampaikan 3 hal pentingyaitu, Pilkada 2024,Netralitas PNS dalam Pilkada 2024, serta Pelepasan Peserta LATGAB SIBAT PMII Tingkat Nasional III Tahun 2024.
“Dalam kagiatan Pilkada 2024 mulai tanggal 25 September-23 November,saya Walikota Surakarta cuti untuk kampanye. Dan selama cuti kampanye,pemerintah kota Surakarta tetap berjalanyang akan dipimpin oleh Pak Sekda…” Ujar-nya
Teguh Prakosa juga menyampaikan Netralitas PNS dalam Pilkada 2024 serta harapan-nya “Saya sering mengingatkan pada seluruhnya tidak hanya ASN tetapi juga TNI-Polri untuk melaksanakan sesuai regularsi, sesuai dengan perundang-undangan bahwa ASN sebagai penyelenggara negara termasuk TNI-Polri berdiri diatas seluruhnya. Harapan-nya jaga netralitas dan kondusifitas di Pemerintah Kota Surakarta,jaga Pilkada 2024 tunjuk-kan bahwa Pemkot ini bisa diandalkan…” Tambah-nya
Apel ditutup dengan penyampaian harapan serta pelepasan Peserta LATGAB SIBAT PMII yang akan di laksanakan di Kebumen “ Selamat bertugas semoga kegiatan ini bermanfaat besar bagi kalian dan masyarakat” Ujar Teguh Prakosa